Ingin Honda Vario Anda Lebih Kenceng Lagi??? Ini Caranya | Honda Vario merupakan kombinasi teknologi canggih dari Honda yang di dukung dengan teknologi ramah lingkungan. Honda Vario 125 ini sudah di lengkapi dengan mesin eSP, stater AGV, Helm – In, dan hanya memerlukan satu liter bensin untuk menempuh perjalan sepanjang 52 kilometer. Bagaimana menurut anda, sangat irit bukan???
Selain itu Vario Techno 125 ini juga di bekali dengan mesin 125 cc Liquid cooled dengan tipe mesin 4 langkah, SOHC berpendingin udara dengan cairan. Melihat spesifikasi standarnya sudah dapat kita bayangkan bahwa sebenarnya Honda Vario ini sendiri sudah memiliki kecepatan yang tinggi akan tetapi bagi penggemar balap spesifikasi tersebut masih saja kurang. Berikut ini kami rangkum tentang cara bikin Honda Vario 125 Techno lebih kencang dari standarnya. Berikut ulasannya....
Blok
Hal pertama yang harus anda lakukan adalah anda upgrade pada blok Vario Techno 125 yakni dengan mengganti dengan blok Honda PCX. Hal ini karena blok standar Vario hanya berdiamter 52,4 mm. Kalau ingin naik cc menjadi 150 maka harus di ganti bloknya. Karena Honda PCX ber cc 150.
Piston
Di bagian ini anda ganti piston standar Vario 125 dengan piston milik CS1 atau Sonic. Karena sama – sama memiliki ukuran 58 mm dan pin pistonnya 15 mm. Jangan lupa untuk menyesuaikan dome dan alur klep agar bisa mentok.
CVT Vario Techno
di langkah ini anda gunakan CVT milik Honda PCX 150 atau bisa juga menggunakan aftermarket milik Honda Beat yang 1500 rpm. Setelah itu di roller, kalau roller standar Vario 125 berukuran berat 18 gram. Sekarang ganti yang lebih ringan seperti milik matic suzuki, skydrive, skywave yang hanya berboboc 15 gram. Agar roller bisa terlempar lebih keluar kerok juga jalur rollernya.
Klep
Di bagian komponen ini anda ganti yang semula milik standar Vario menjadi milik Honda PCX 150, 29 / 24 mm. Akan tetapi harganya relatif mahal. Jika tidak ingin membuang – buang uang maka anda dapat memakai klep standarnya akan tetapi perlu sedikit dikikis pada bagian belakang klep agar lebih lancar.
Porting polish injector
Anda poles bagian head setelah itu korek lubang in out. Langkah ini tidak perlu terlalu banyak, cukup hanya 0.3 – 0.5 agar kulit jeruk hilang gunakan amplas untuk menggeseknya.
ECU
Yang terakhir adalah ECU racing buat Vario 125, pakai saja injector punya honda PCX. Pemasangan injector punya Honda PCX tidak sulit hanya tinggal pasang saja.
Itulah tadi sedikit rangkuman informasi tentang cara termudah bikin Honda Vario 125 anda lebih kencang dari sebelumnya. Semoga rangkuman tersebut dapat menjadi referensi bagi kita semua.