New, Honda Sonic 150R Siap Launcing, Ini Spesifikasinya | sebagaimana yang telah kita ketahui selama ini bahwasannya
motor bebek produk Suzuki yang bermerk Satria FU 150cc masih menduduki kelas
bebek sport dan tidak tertandingi. Hal tersebut semenjak kemunculan pertama
pada tahun 2006 – 2007, motor ber cc 150 produk suzuki ini tidak butuh waktu
lama untuk merajai pasar motor indonesia.
Melihat hal tersebut yang sekian lama menikmati manisnya
penjualan bebek sport di tanah air, Kini akhirnya Honda secara resmi siap
mendobrak Suzuki dengan varian bercita rasa baru yang bernama Sonic 150 yang
siap meluncur pada bulan Agustus 2015. Di kabarkan bahwa Honda memliki banyak
fitur dan teknologi terbaru yang di terapkan pada Honda Sonic 150 ini, bahkan
video teaser Sonic 150 sudah terlebih tahulu berada terunggah di Youtube sejak
beberapa waktu yang lalu melalui perantara akun resmi Honda.
Melihat terunggahnya Video teaser Honda Sonic 150 kita semua
pastinya sudah bisa menebak bahwa peluncuran video tersebut merupakan bagian
dari strategi yang di lakukan oleh Honda. “Siap Jadi Pusat Perhatian” itulah
tema yang tertulis di video yang berdurasi 15 detik tersebut terlihat bagaimana
penampilan fisik Sonic 150 walaupun hanya beberapa detik saja. Sekalias tampak
bahwa desain Sonic 150 ini telah menggunakan lampu depan serta belakang full
LED plus sasis serta konsep desain baru yang segar dan benar-benar berbeda
dengan varian sebelumnya.
Berdasarkan data komparasi yang terunggah dari beberapa
situs otomotif, sudah nampak jelas bagaimana perbandingan antara Satria FU
dengan Sonic 150. New Honda Sonic 150 memiliki berat kosong sebesar 114,2 Kg
dengan tenaga sebesar 11,5KW pada 9,0000 RPM atau sekitar 15,4 HP dan torsi
sebesar 13,5 NM pada 8,500 RPM. Jika di bandingkan dengan tenaga New Satria 150
R yang m encapai 11,7 KW atau 15,6 HP pada 9500 RPM serta torsi 12,4 NM pada
8500 RPM dengan bobot kosong 108 kilogram tentu bakal tervium bau yang terasa
cukup kental di antara kedua produsen ini.
Dari statistik yang sudah teruraikan di paragraf di atas
sudah terlihat jelas jika tenaga yang di hasilkan oleh Satria FU 150 di atas
kertas memang sedikit lebih unggul jika di bandingkan Sonic akan tetapi tentu
saja ada aspek lain yang bakal jadi pertimbangan seperti dari segi handling,
teknologi serta desain jadi penilaian khusus lainnya.
Untuk lebih jelasnya ini dia sedikit ulasan seperti apa sih
spesifikasi motor bebek sport keluaran Honda yakni Honda Sonic 150.
Panjang x Lebar x Tinggi (mm) : 1.941 x 659 x 997 (mm)
Sumbu Roda : 1.275 mm
Ground clearance : 140 mm
Berat : 114,2 Kg
Tinggi Jok : 754 mm
Kapasitas tangki bensin : 4,3 Liter
Rem Rem front-rear : Disc brake
Ban front-rear : 70/90-17
(front), 80/90-17 (rear)
Diameter x langkah : 57,3 x 57,8
Kapasitas : 148,2
cc
Tipe mesin :
4-langkah, DOHC, berpendingin air
Perbandingan kompresi : 11,3:1
Maksimum tenaga
: 11,5 kW/9.000 rpm
Maksimum torsi : 13,5 Nm/8.500 rpm