Tips cara perawatan sekaligus cara membersihkan kaca spion
1. Hujan akan menimbulkan lumpur yang cukup banyak di jalan. Cipratan lumpur inilah yang dapat mengenai kaca spion walaupun hal tersebut sangatlah jarang terjadi pada diri kita. Jika kaca spion kendaraan anda terkena yang namanya lumpur, jangan biarkan hal ini sampai mengering. Kalau sampai hal ini bisa mengering karena lupa di bersihkan hal ini akan semakin mempersulit dalam pembersihan. Nah untuk menghilangkan lumpur yang sudah terlanjur mengering caranya adalah dengan menggosok. Cukup dengan mencipratkan air sabun ke spion yang terkena. Jika sudah, diamkan beberapa saat, setelah itu gosok perlahan pada bagian yang terkena lumpur sampai lumpur benar – benar hilang dan juga bersih.
2. Selain itu, air hujan juga dapat menyebabkan karat pada gerak spion. Dengan begitu maka kaca spion akan sulit di gerakkan dan juga di atur. Cara mengatasi masalah karat pada spion yang menyebabkan sulitnya spion untuk di gerakkan adalah dengan cara melepas spion (elektrik mobil), setelah itu bersihkan rongga gerak spion dengan menggunakan kuas kecl. Apabila masih di rasa sulit maka anda dapat menggunakan amplas dengan menggosokannya secara perlahan. Jikalau dirasa sudah bersih pasang kembali spion anda.
3. Membiarkan kendaraan terkena hujan memang merupakan hal yang sering kita lakukan. Jangan sampai lama kita membiarkannya karena walaupun kendaraan Cuma terkena sedikit air hujan. Kalau hal ini terus di biarkan maka dapat berakibat fatal. Minimal kalau kendaraan terkena air gerimis, dapat menggunakan kain kanebo untukmengelap.umumnya untuk kainini sudah di siapkan dikendaraan. Jika cuaca sudah kelihatan akan turun hujan maka se segera mungkin parkir kendaraan di tempat yang aman dari percikan hujan.